Apabila kita mendengar kata “chiller” maka hal pertama yang terpikir adalah dingin (air dingin). Memang pada dasarnya sebuah chiller memiliki prinsip kerja untuk mendinginkan air untuk dialirkan kedalam gedung. Tetapi tahukah bahwa “chiller” juga bisa menghasilkan air panas? Tipe ini biasa disebut Heatpump dan banyak digunakan pada negara negara yang memiliki 4 musim. Untuk negara tropis seperti indonesia model heatpump sangat jarang digunakan.

Untuk mamahami bagaimana sebuah heatpump bisa menghasilkan air panas, maka kita harus memahami juga siklus refrigerasi. Pada sebuah siklus refrigerasi dapat dikatakan bahwa kalor/panas dari dalam ruangan / air pemanasan akan dibuang ke udara luar/cooling tower. Proses pembuangan panas atau kalor terjadi pada kondenser, dimana pada aircooled condenser terjadi perpindahan panas dari refrigerant ke udara. Untuk mendapatkan air panas, media condensor yang di gunakan adalah shell and tube atau plate heat exchanger (PHE).
Pada aplikasi Heatpump temperature yang di supply adalah 45C/40C berbeda dengan proses pendinginan yang menghendaki 7C/12C. Pada aplikasi khusus seperti hot water heatpump, temperatur supply bisa mencapai 55C sehingga dapat digunakan untuk air panas / pre heat untuk boiler. Heatpump banyak digunakan pada hotel / fasilitas yang membutuhkan air panas karena mempunyai COP yang cukup baik dibandingkan dengan electric heater atau gas boiler. Hal ini lah yang menjadi salah satu pertimbangan untuk menggantikan sistem yang boros biaya dengan hot water heatpump.

Tentu saja banyak sistem / cara menggunakan sistem refrigerasi untuk menghasilkan air panas selain proses heatpump. Beberapa chiller menggunakan metode “recovery” untuk mendapatkan air panas dengan harga yang lebih murah / gratis. tetapi ada berapa keunggulan dengan menggunakan hot water heatpump yang di dedikasikan untuk menghasilkan air panas, yaitu:
- Panas yang dihasilkan konstan sesuai dengan kebutuhan, bukan bergantung pada panas yang di recovery
- Proses pemanasan tidak akan menggangu effisiensi dari proses pendinginan karena sistem yang terpisah.
- Dengan memisahkan membuat sistem lebih simple dan dapat diandalkan.
LG Chiller memiliki lineup heatpump yang sudah banyak digunakan untuk aplikasi hotel di Korea. Dengan meng-kombinasi dengan sistem VRF Multi V maka didapatkan air panas sampai dengan temperatur 80C. Untuk mengetahui lebih lanjut bisa menghubungi kami.
Titian Pramudya
Satu tanggapan untuk “Hot Water Heatpump; Chiller tidak hanya mendinginkan”